Skip to main content

Cara Membuat Es Jeruk

Es jeruk adalah minuman yang banyak disukai orang. Selain menyegarkan, es jeruk juga menyehatkan. Namun kebanyakan minum es jeruk juga berakibat tidak baik untuk tubuh. Bisa-bisa perut kita menjadi mulas karena rasa asam yang ada, dan kadang-kadang juga ada yang merasa ngilu pada gigi setelah mengkonsumsi minuman es jeruk. Es Jeruk yang paling nikmat dan sehat adalah es jeruk yang dibuat dari buah jeruk segar, fresh. Bukan minuman kalengan.

Daripada beli di pinggir jalan yang belum tentu higienis, mengapa tidak bikin sendiri saja. Bagaimana cara membuatnya?. Berikut saya akan bagikan cara membuat Es Jeruk yang sederhana dan mudah. Ini Lho cara membuat es jeruk.


Pertama-tama ambil buah jeruk yang masih segar. Jeruk jenis apapun bisa, namun kalau saya lebih menyukai jeruk nipis yang kulitnya berwarna hijau sebab rasanya ada asem-asemnya. Setelah buah jeruk siap, sediakan gelas lalu ambillah pisau dan potong menjadi 2 bagian. Kalau punya alat pemeras jeruk, Anda tinggal putar-putar masing-masing dari separuh bagian potongan jeruk itu sampai airnya keluar dan tuang kedalam gelas. Kalau Anda tidak punya alat pemeras, maka potonglah jeruk itu menjadi empat bagian dan peras sendiri dengan tangan Anda yang sudah bersih dari kuman sampai keluar air jeruknya. Baiknya saat memeras jeruk tepat diatas gelas sehingga airnya langsung menetes kedalam gelas.

Setelah itu tambahkan gula sesuai selera. Lalu tuang dengan air panas kira-kira seperempat gelas dan aduk sampai rata. Fungsi air panas agar jeruk bisa lebih menyatu dengan air dan gula cepat bercampur. Jangan kuatir dengan pulp/bulir jeruk dan biji jeruk yang ikut masuk. Kalau saya suka dengan itu semua, menambah cita rasa minuman ini kelak meski bijinya tidak ikut saya minum. Setelah diaduk rata, barulah kasih air biasa dan tambahkan es batu. Mudah sekali kan cara membuat es jeruk. Ikuti cara-cara praktis kami lainnya hanya di blog Ini Lho Caranya.

Mau es jeruk yang lebih enak lagi? Disini juga ada panduan Cara Membuat Es Jeruk Soda. Maknyus tenan.

Comments

  1. kurang kerjaan yang ngelola ini blog. orang2 juga pada tau yang ginian mah.

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehehe, belum tentu boss. Ada lho orang yang nggak tau cara bikin es jeruk :)

      Delete
    2. nt yg kurang kerjaan komen kaga mutu, sedikit banyak hargai usah org tong

      Delete
  2. terima kasih infonya............

    ReplyDelete
    Replies
    1. sama-sama, semoga informasi dalam blog ini berguna :)

      Delete
  3. kak itu gulanya kira2kira berapa banyak ya? terus biasanya saya liat ada yang pakai garam ,itu bisa?

    ReplyDelete
    Replies
    1. gulanya sesuai selera ajah. pakai garam bisa untuk variasi rasa, tapi menurut saya jadi aneh rasanya :)

      Delete
  4. Air jeruk kalo langsung dicampur air panas, rasanya berubah jadi pahit.
    Air hangat mungkin ya????

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Cara Menelepon

Telepon adalah alat komunikasi yang memudahkan urusan kita. Bayangkan meskipun jarak beribu-ribu kilometer kita bisa berkomunikasi dengan lancar baik lewat suara maupun pesan teks. alat yang sekarang ukurannya semakin kecil dan praktis ini mudah dibawa kemana-mana. Tapi belum tentu semua orang bisa menggunakan alat komunikasi ini baik telepon genggam maupun telepon kabel dirumah. Disini saya akan share caranya. Ini lho cara menelepon .

Cara Meringankan Gejala Flu dengan Bahan Alami yang Mudah Didapat

Flu merupakan salah satu penyakit infeksi yang umum menyerang sistem pernapasan manusia, terutama pada musim hujan atau pergantian cuaca. Penyakit ini disebabkan oleh virus influenza dan ditandai dengan gejala seperti demam, batuk, pilek, nyeri tenggorokan, dan sakit kepala. Meskipun flu umumnya dapat sembuh dengan sendirinya, penggunaan bahan alami yang mudah didapat di sekitar kita dapat membantu meringankan gejala. Artikel ini membahas beberapa bahan alami yang terbukti secara ilmiah efektif untuk meringankan gejala flu. Flu, gejala flu, bahan alami, pengobatan flu, herbal Flu atau influenza merupakan penyakit yang ditularkan melalui virus yang menyerang saluran pernapasan atas. Pengobatan medis untuk flu biasanya bersifat simptomatik, yaitu hanya untuk meredakan gejala, karena tubuh akan melawan virus tersebut seiring berjalannya waktu. Namun, penggunaan bahan alami untuk meringankan gejala flu semakin banyak diminati karena mudah didapat, terjangkau, dan relatif aman. Beberapa bah

101 Cara Mendapatkan Uang dengan Sangat Mudah

101 Cara Mendapatkan Uang dengan Pekerjaan yang Sangat Mudah. Mendapatkan uang dengan mudah adalah impian banyak orang. Namun, perlu diingat bahwa kemudahan tidak selalu sejalan dengan hasil yang besar, dan kesuksesan biasanya memerlukan kerja keras, dedikasi, dan ketekunan. Artikel ini akan membahas berbagai cara untuk mendapatkan uang dengan mudah, baik secara online maupun offline, yang dapat diakses oleh berbagai kelompok usia dan latar belakang. Ini juga sebagai alternatif pekerjaan yang bisa dilakukan untuk mendapatkan uang. Semoga bermanfaat. 1. Survei Online Banyak perusahaan membayar untuk survei online yang memberikan mereka umpan balik dari konsumen. Situs seperti Swagbucks, Toluna, dan YouGov adalah beberapa platform yang menawarkan survei berbayar. 2. Menonton Video Online Ada situs web yang membayar Anda untuk menonton video. Contoh termasuk InboxDollars dan Swagbucks, di mana Anda bisa mendapatkan poin yang dapat ditukar dengan uang atau hadiah. 3. Menginstal Aplikasi B